Bangga Produk Lokal, Wakapolda Kalteng Kunjungi Bazar Kerajinan Tangan

    Bangga Produk Lokal, Wakapolda Kalteng Kunjungi Bazar Kerajinan Tangan

    PALANGKA RAYA -  Di sela-sela mengikuti acara Pertemuan Tahunan Bank Indonesi Tahun 2022 di Hotel Swiss Bell Palangka Raya, Wakapolda Kalteng Irjen Pol Ida Oetari Poernamasasi, S.AP., M.A menyempatkan diri mengunjungi bazar kerajinan tangan, Rabu (30/11/2022) siang.

    Bazar kerajinan tangan tersebut memamerkan produk lokal hasil kerajinan tangan masyarakat Kalteng, seperti tas anyaman rotan, batik Kalteng, madu, abon ikan sungai dan lain-lain.

    "Saya sangat bangga dengan produk lokal hasil kerajinan tangan masyarakat Kalteng karena hasilnya bagus-bagus dan menarik. Begitu juga makanannya enak sekali khas tanah borneo, " tutur Ida.

    Wakapolda mengaku sangat mendukung dan tertarik produk lokal Kalteng, yang dalam berbagai kesempatan selalu menggunakannya, seperti baju batik Kalteng, gelang dan tas rotan.

    "Saya berharap, dengan adanya produk lokal ini, kesejahteraan masyarakat Kalteng semakin meningkat dan pertumbuhan ekonomi semakin bagus, " harapnya.

    palangka raya
    Indra Gunawan

    Indra Gunawan

    Artikel Sebelumnya

    Optimalisasi Pengecekan dan Perawatan Gembok...

    Artikel Berikutnya

    Hendri Kampai: Macan Versus Banteng di Antara...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kanit Sabhara Polsek Batujaya bersama Anggota Ciptakan Keamanan di Minimarket melalui kegiatan Patroli Prekat 
    Konsolidasi Perhutani dan LMDH untuk Kemitraan Produktif
    Anggota Polsek Tirtajaya melaksanakan Patroli Prekat dan Giat KRYD dalam rangka Antisipasi GU Kamtibmas di Wilayahnya

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll